Jalan Nasional di Probolinggo Ambrol

SURABAYA POST - Badan jalan di Kel. Wiroborang, Kec. Mayangan gorong-gorongnya ambrol. Hingga Rabu (10/2) gorong-gorong yang ambrol di perbatasan Kota-Kab. Probolinggo itu belum diperbaiki.

Gorong-gorong itu diketahui ambrol Sabtu (6/2) malam sekitar pukul 19.00 setelah dilalui truk-truk gandeng bermuatan berat. Seorang pengendara motor sempat terjerembab di lubang gorong-gorong yang ambrol.

Badan Pemeliharaan Jalan (BPJ) Jatim sudah memasang rambu agar pengguna jalan waspada saat melintasi jalur jalan Probolinggo-Situbondo itu, sejak Senin (8/2). Lubang gorong-gorong itu juga sudah ditutup dengan pelat deker.

Kabid Binamarga Dinas PU, Nurkhamdani mengatakan, penyebab kerusakan jalan itu karena faktor usia. ”Karena dimakan usia, kekuatan besi pada aspal jalan berkurang, akhirnya ambrol,” ujarnya.

Ketua Komisi C DPRD (bidang pembangunan), Nasution, mendesak agar dinas PU berkoordinasi dengan BPJ segera memperbaikan jalan yang rusak.

Laporan: Ikhsan Mahmudi

Netizen Murka Disebut Suara Paslon 02 Nol: Mungkin Aku yang Dimaksud Angin Tak ber-KTP
Xabi Alonso

Peluang Liverpool Gaet Xabi Alonso Mengecil

Keinginan Liverpool mendatangkan Xabi Alonso untu musim depan nampaknya menjadi semakin kecil. Karena dikabarkan pelatih asal Spanyol itu mau bertahan di Bayer Leverkusen

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024