Walau Chelsea Mendekati, Villa Bergeming

VIVAnews - Sejumlah klub besar Eropa tidak henti-hentinya menggoda penyerang Valencia David Villa. Manchester United, Chelsea, Manchester City, Real Madrid dan Barcelona dikabarkan berebut penyerang asal Spanyol tersebut.

Demi Villa, sederet klub itu rela menghambur-hamburkan uangnya. Kesuburan kaki Villa yang telah menyumbangkan 17 gol musim ini bersama Valencia ternyata membuat sejumlah klub tersebut jatuh hati.

Seperti dilansir dari The Sun, Selasa 23 Maret 2010, sejumlah klub rela memboyong Villa dengan harga 35 juta poundsterling sampai 40 juta poundsterling.

Meski guyuran uang terus menggoda, hal itu belum menggoyahkan hati Villa. Menurutnya, dia sampai saat ini masih setia kepada El Che.

"Untuk saat ini, fokus saya bermain di Valencia dan Piala Dunia," kata Villa.

"Setelah Piala Dunia di Afrika Selatan, saya baru memutuskan apa yang terbaik. Namun, keputusan saya nanti bukan semata-mata didasarkan pada uang," jelas Villa.

Masih menurut The Sun, kemungkinan Villa akan memilih Chelsea untuk menggantikan posisi Nicolas Anelka. Sebab, kontrak Anelka bersama The Blues akan berakhir musim ini.

1 Juta Kendaraan Diprediksi Balik Jakarta, Polda Metro Siapkan Strategi Agar Tidak Macet
Jemaah salat Id bubar saat khotib menyampaikan khotbah berbau politik

Ceramah Khatib Soroti Kecurangan Pemilu Picu Jemaah Bubar, Panitia Shalat Id di Bantul Minta Maaf

Sang khatib yang singgung kecurangan Pemilu dan Jokowi bernama Untung Cahyono merupakan dosen akademisi. Panitia juga sudah menegur Untung Cahyono soal materi khutbahnya.

img_title
VIVA.co.id
13 April 2024