Indosat dan Ericsson Hadirkan Internet 42Mbps

Kecepatan Akses Internet.
Sumber :
  • speedtest.net

VIVAnews - PT Indosat Tbk (Indosat) hari ini secara komersial meluncurkan akses Internet dengan menggunakan teknologi dual carrier HSPA (DC-HSPA+). Teknologi ini menawarkan kecepatan download hingga 42Mbps dan upload 11Mbps.

“Kami operator kedua di dunia setelah Telstra (Australia) yang menggelar teknologi HSPA+ secara komersial lewat dual carrier,” kata Fadzri Sentosa, chief wholesale and infrastructure officer Indosat di Jakarta, Senin 26 April 2010. “Layanan ini menjadi yang pertama di Asia,” ujarnya.

Untuk menghadirkan akses internet wireless broadband hi-speed berteknologi DC-HSPA+ ini, Indosat bekerja sama dengan Ericsson, dengan memanfaatkan frekuensi 3G kedua dengan besar bandwidth 5MHz yang diberi pemerintah.

“Jadi, secara total, kami mempunyai dua frekuensi 3G dengan bandwidth 10MHz,” kata Fadzri.

Dengan dua frekuensi 3G (dual carrier), Indosat jadi lebih mudah untuk melipatgandakan kecepatan akses internet broadband melaui IM2. “Karena kapasitas yang lebih besar, kami bisa memaksimalkan kecepatan akses Internet wireless brodband kami,” kata Teguh Prasetya, group head brand marketing Indosat pada kesempatan yang sama.

Selain mengantarkan pengalaman baru, Teguh menyebutkan, tujuan Indosat dengan akses HSPA+ adalah sebagai pengembangan infrastruktur untuk meningkatkan kualitas layanan pada pelanggan. “Selain itu, sebagai optimalisasi resource frekuensi (3G) yang diberikan pemerintah pada kami,” ucapnya. (art)

Jamaika Akhirnya Akui Palestina Sebagai Negara, Peringatkan Israel Tarik Pasukan Militer
Prabowo-Gibran di Penetapan Presiden-Wapres Terpilih di KPU

Bocoran Hasil Pertemuan Jokowi dengan Prabowo-Gibran di Istana

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka setelah ditetapkan sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2024 terpilih oleh KPU RI di Ist

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024