Melirik Bintang Muda Piala Dunia 2010 (I)

Alexis Sanchez
Sumber :
  • southamericanfootball

VIVAnews - Hajatan sepakbola dunia bak rahim yang melahirkan bintang-bintang muda masa depan. Tak heran jika ajang spektakuler semacam Piala Dunia bertabur pemain-pemain anyar berbakat.

Permainan anak-anak muda itu penuh semangat dengan kejutan-kejutan khas. Mereka sadar bahwa Piala Dunia menjadi ajang promosi yang ampuh agar bisa dilirik klub-klub elit. Apalagi ajang Piala Dunia 2010 akan memilih pemain muda terbaik.

Berikut lima dari 10 pemain muda yang siap bertarung memerebutkan gelar Pemain Muda Terbaik Piala Dunia 2010.

1. Mesut Oezil (Jerman, 21)
Tak berlebihan jika playmaker Werder Bremen ini memiliki kemampuan menjadi bintang sejajar dengan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Oezil, yang menjadi faktor penentu kemenangan Jerman di Euro U-21 pada musim panas lalu, memang memiliki segalanya. Talenta Oezil teruji saat terlibat dalam Bundesliga dua tahun silam.

2. Pedro (Spanyol, 22)
Ia dipercaya menjadi pemain cadangan inti tim Spanyol di Piala Dunia, setelah mencetak 20 gol untuk Barcelona musim lalu dan memantapkan prestasi di enam kompetisi berbeda. Pedro memiliki bakat alami mengolah bola ke gawang. Kemampuannya mencetak gol membuka peluang baginya untuk menjadi bintang.

3. Aaron Lennon (Inggris, 23)
Pemain Tottenham Hotspur ini dibiarkan absen hampir setengah musim lalu agar bisa tampil segar memperkuat skuad Inggris di Piala Dunia. Meski sering dikritik lantaran gagal mencetak gol, tapi kemampuannya meningkat pada semester pertama tahun ini. Hilangnya nama Theo Walcott dalam daftar skuad Inggris membuat Lennon harus berjuang keras. Lennon diandalkan untuk memberi umpan matang kepada para striker seperti Peter Crouch, Jermain Defoe, Emile Heskey, dan Wayne Rooney.

4. Alexis Sanchez (Chile, 21)
Ia dijuluki sebagai 'Wonderboy' atau 'Lionel Messi dari Chile'. Kreativitas permainannya menjadi titik tumpu kesuksesan Chile. Sanchez digadang-gadang akan membuat kejutan di Piala Dunia tahun ini. Pesona Sanchez mulai terlihat sejak bergabung dengan Udinese selama dua musim terakhir.

5. Pablo Barrera (Meksiko, 22)
Pemain sayap Pumas UNAM ini cukup lincah mengontrol perannya di lapangan hijau dengan permainan cepat. Namun, Barrera tidak secara otomatis menjadi pemain inti skuad pimpinan Javier Aguirre. Barrera diplot sebagai pemain pengganti utama setelah tampil mengesankan di pertandingan pemanasan baru-baru ini. (adi)

Menkeu Sebut Jumlah Dana Pemda Mengendap di Bank Capai Rp 180,9 Triliun

bersambung...

Menteri Sosial Tri Rismaharini

Risma Populer di Jatim tetapi Elektabilitas Khofifah Tinggi, Menurut Pakar Komunikasi Politik

Pakar komunikasi politik mengatakan sosok Menteri Sosial Tri Rismaharini cukup populer di Jawa Timur tetapi elektabilitasnya tidak setinggi Khofifah Indar Parawansa.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024