Alat Otopsi dan Label Mayat Elvis Dilego

Elvis Presley
Sumber :
  • doc. Corbis

VIVAnews - Peralatan otopsi yang digunakan untuk membalsem dan membersihkan jenazah Elvis Presley sebelum dimakamkan tahun 1977, akan dilelang.

Selain peralatan otopsi, toe tag - label identitas yang biasa digantung di jari kaki jenazah - milik Elvis juga akan dijual dalam pelelangan di Chicago, Amerika Serikat.

Seperti dikutip dari laman NBC, Selasa, 21 Juli 2010, instrumen yang akan dilelang di Rumah Lelang Leslie Hindman pada 12 Agustus 2010 tersebut antara lain sarung tangan karet, penjepit, kuas bibir, penyisir rambut, eyeliner, jarum suntik, dan selang arterial.

Pihak rumah lelang mengatakan, benda-benda itu hanya digunakan satu kali.

Koleksi tersebut disimpan selama bertahun-tahun oleh seorang pembalsem mayat di rumah pemakamana Memphis. Toe tag di jari Elvis bertuliskan "John Doe". Toe tag itu menggantikan yang asli yang hilang karena dicuri oleh seorang fans Elvis di tengah kekacauan di rumah sakit menyusul wafatnya bintang besar tersebut.

"Pengurus pemakaman yang membersihkan jenazah Elvis menyimpan tag dan instrumen lain, termasuk gantungan pakaian dan dasi Elvis, serta bukti pengiriman peti jenazah yang bertuliskan "Elvis Presley", kata Mary Williams, juru bicara Leslie Hindman.

Benda-benda tersebut akan dijual dalam dua lot. Rumah lelang Leslie Hindman memperkirakan dua lot tersebut masing-masing akan terjual pada kisaran harga US$6 ribu hingga US$8 ribu, serta US$4 ribu hingga US$6 ribu.

Williams mengaku pelelangan itu mungkin akan menimbulkan kontroversi karena sejumlah fans Elvis merasa kecewa. Namun, benda-benda kenangan Elvis selalu diminati. Tahun lalu, sejumput rambut Elvis dilelang dan berhasil terjual US$18.300.

Elvis meninggal akibat masalah jantung pada 16 Agustus 1977 dalam usia 42 tahun. Meski telah wafat, Elvis masih menjadi salah satu dari mendiang selebriti yang masih mampu bergelimang penghasilan. Menurut Forbes, mendiang Elvis mengumpulkan penghasilan senilai US$55 juta pada 2009. (adi)

5 Makanan yang Tidak Boleh Dikonsumsi oleh Penderita Asam Lambung, Apa Saja?
Rilis TikToker Galih Loss Soal Video Diduga Menistakan Agama

Motif TikToker Galih Loss Buat Konten Penistaan Agama Terkuak, Ternyata Buat Cari Endorse

Polisi sudah menangkap Galih Loss karena konten 'hewan mengaji' yang meresahkan dan diduga menistakan agama Islam.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024